Customer Service

0899 002 8888 sales@griyasafety.com

Jika Anda pernah bekerja di lingkungan industri manufacture, pasti tidak asing dengan perlengkapan dan peralatan safety. Ada banyak sekali jenis dan macamnya. Begitu juga dengan fungsi dari masing masing perlengkapan safety. Namun bagi Anda yang belum pernah bekerja di lingkungan tersebut, mungkin terasa asing dengan beberapa perlengkapan dan fasilitas keselamatan semacam ini. Berikut beberapa perlengkapan dan fasilitas keselamatan di lingkungan industri atau lingkungan lain yang masih berhubungan dengan peralatan keselamatan.

Sepatu Safety
Fasilitas yang satu ini merupakan item yang paling umum ditemui di lingkungan industri. Sepatu ini jika dilihat sepintas memang tidak berbeda dengan sepatu pada umumnya, baik warna, model, ukuran, dan bahan yang digunakan untuk membuat sepatu tersebut. Lantas apa yang membedakan antara sepatu safety dengan sepatu lainnya? Point utama yang membedakan antara sepatu safety dengan sepatu pada umumnya adalah fungsi dan juga beberapa bagian dari sepatu tersebut.

  • Fungsi sepatu safety : salah satu fungsi utama dari sepatu safety adalah sebagai fasilitas pelindung diri ketika seseorang bekerja. Pelindung diri disini juga sangat beragam, misalnya untuk melindungi kaki dari kemungkinan tertimpa beda yang berat dan tajam, terkena cairan kimia, dan juga fungsi lain dari sepatu tersebut. Dengan memakai sepatu semacam ini, kemungkinan terjadi kecelakaan kerja bisa diminimalisir.
  • Bagian depan sepatu : perbedaan pada sepatu safety jika dibanding dengan sepatu lainnya, terletak pada bagian ujung depan yang sangat keras. Bagian ini namanya adalah toe cap atau toe protection, terbuat dari baja yang sangat keras.

Sepatu safety sendiri terdiri dari beberapa model, ukuran, dan warna. Beberapa contohnya antara lain sepatu safety model pendek, boots, sepatu untuk wanita dan juga pria. Sedangkan untuk warnanya, yang paling umum adalah warna hitam. Untuk Indonesia sendiri, ukuran sepatu safety yang sering dijumpai adalah sepatu dengan nomor 37 hingga 46.

Sarung Tangan
Jika Anda bekerja di lingkungan industri dan sering berinteraksi dengan benda beresiko, maka harus memakai sarung tangan. Ada beberapa jenis sarung tangan safety, tergantung dari fungsinya. Apa saja sarung tangan tersebut dan untuk apa kegunaannya? Berikut rangkuman mengenai sarung tangan safety, baik jenis dan fungsinya.

  • Sarung tangan karet : sering digunakan pada lingkungan kerja yang berhubungan dengan bahan kimia, mengingat material karet tidak bisa korosif jika bersentuhan langsung dengan zat kimia berbahaya.
  • Sarung tangan kulit : pada artikel sebelumnya sudah dijelaskan mengenai kegunaan dan jenisnya. Sarung tangan ini banyak digunakan untuk pekerjaan workshop, seperti mengelas, membubut, dan membuat material permesinan.
  • Sarung tangan katun : terbuat dari bahan katun atau sejenis woll. Terdapat beberapa type, seperti sarung tangan 3 benang, 4 benang, 5 benang, dan juga sarung tangan kain 6 benang, tergantung dari kebutuhan.

Masker Disposable
Sebagai salah satu perlengkapan safety yang berfungsi untuk menutup mulut, masker juga terdiri dari beberapa jenis dan fungsi. Ada masker kain, masker debu, masker untuk bahan kimia, dan lain lain. Untuk masker kain biasanya bersifat disposable atau sekali pakai. Terbuat dari kain tipis 3 ply, dengan pengikat berupa karet. Penggunaan masker mulut ini digunakan oleh semua industri manufacture, apapun jenis produknya. Berikut contoh masker kain sekali pakai, terdiri dari warna putih adn hijau.

Earplug
Alat safety yang satu ini berfungsi untuk mengurangi kebisingan yang terjadi. Earplug sering digunakan di area dengan tingkat kebisingan yang tinggi. Terbuat dari berbagai macam bahan, seperti karet, spoon, dan juga plastik lunak. Alat ini terdiri dari earplug dan kadang dilengkapi dengan tali. Untuk beberapa type earplug, ada yang dikemas dalam plastik dan ada juga yang dikemas dalam kotak mika. Berikut contoh earplug yang banyak tersedia dipasaran.

Kacamata Safety
Sesuai fungsinya, kacamata ini berguna untuk melindungi mata dari berbagai benda atau partikel mikro yang mungkin berbahaya. Digunakan untuk area kerja seperti workshop, laboratorium, ruangan produksi, dan lingkungan lain yang berpotensi bisa mengakibatkan gangguan pada mata. Kacamata safety terdiri dari berbagai jenis, misalnya untuk pengelasan, warna kacamatanya gelap, kemudian untuk lingkungan laboratorium, biasanya berupa kacamata bening, dan lain sebagainya. Berikut contoh beberapa jenis kacamata safety.

Demikian beberapa jenis dan fungsi peralatan safety secara umum. Masih banyak peralatan safety lainnya yang nanti akan dibahas lebih lanjut, diantaranya clean room safety, body safety, dan masih banyak lagi.

 

Share On

Facebook
Twitter
LinkedIn
Pinterest
WhatsApp
Telegram
Email

Related Post

Our Beloved Customer